in

Cara membeli Hp secara online

Beli Hp secara online? Haloooo…serius? Iya serius, banget. Aduh, pasti ada yang udah pernah ketipu beli Hp secara online. Padahal udah transfer uang jutaan, tapi barangnya gak ada. Sebenarnya entah membeli Hp, tas, sepatu atau baju dll. secara online memang lebih berisiko daripada membeli barang secara langsung. Kalau langsung kan enak, ada barang, ada uang, semuanya lebih jelas. Kalau online, cuma bisa lihat gambar, gak tahu itu benar-benar gambar barang aslinya atau bukan. Tapi ya, enggak tahu kenapa biasanya barang di toko online lebih murah. Nah, berikut ini ada beberapa cara membeli Hp secara online yang aman, perhatikan baik-baik ya, biar gak ketipu:

  1. Kamu harus BENAR-BENAR tahu tentang Hp yang ingin kamu beli. Termasuk spesifikasi, seluk beluk Hp asli atau hanya replika.
  2. Cari keterangan apa saja tentang Hp yang ada di toko online. Keterangan di toko online tentang Hp yang jadi incaran kamu; bekas atau baru, masih segel, garansi resmi atau distributor dll. harus sesuai dengan Hp yang ada.
  3. Beli Hp online yang ada di wilayahmu. Kalau bisa kamu harus beli Hp online yang ada di wilayahmu. Aku enggak ngasih saran beli Hp yang “benar-benar online”. Kamu bisa menemui dan bertatap muka dengan penjual sekaligus barangnya.
  4. Temui penjual di rumahnya dan minta untuk melihat KTP-nya. Tentu saja ini untuk pertemuan pertama, meminta kartu tanda pengenal atau mendatangi langsung ke rumahnya tidak akan membuat si penjual tersinggung, mereka maklum kok. Jika kamu telah cocok dengan barang yang kamu beli dan telah mengenal pembeli dengan baik juga dapat dipercaya, kamu bisa berlangganan tanpa rasa khawatir. Setelah ini kamu bisa meminta penjual untuk mengirim barang pesanan selanjutnya ke tempat tinggalmu.
  5. Minta untuk ditemani. Jika pertama kalinya membeli Hp secara online, kamu bisa meminta petunjuk atau diantar sama teman kamu yang lebih berpengalaman, atau telah mengenal banyak toko online dan tidak asing lagi dengan jual beli online. Bukannya cengeng atau apa, tapi kamu gak mau dijebak dengan segerombolan orang asing, sedang menunggumu yang mungkin memang benar di rumahnya dengan dalih “mengecek Hp”.
  6. Periksa Hp. Periksa apakah sesuai dengan keterangan. Mulai dari spesifikasi hingga tampilan luar Hp apakah telah sesuai dengan Hp yang kamu inginkan. Buat perjanjian jika terjadi apa-apa dengan hp tersebut, kamu bisa mereturnya atau dengan cara lain. Biasanya penjual bersedia jika Hp tersebut di buka segel kardusnya, di-cek satu-persatu, mulai dari lampu flash, charger sambungan internet dll.

Penjual Online “sungguhan” bersedia menjamin jika terjadi ketidaksesuaian pada Hp. Semisal mereka akan mengembalikan 100% uangmu untuk barang yang telah dibuka segelnya selama 24 jam. Itu tandanya mereka ingin menjaga kepercayaan pelanggan. Happy shopping!

Bagikan ke:
cara download lagu dari smule sing

Cara Menggunakan Smule Sing!

Cara Memulihkan Sistem Komputer dengan Norton Ghost

Cara Menggunakan Norton Ghost untuk Backup