Cara Mengatasi Google PlayStore yang Tidak Berfungsi – Android memiliki banyak sekali aplikasi, mulai yang gratisan hingga yang berbayar. Mulai dari aplikasi pembelajaran, permainan/game, percakapan, editing foto, dan masih banyak lagi. Cara download-nya pun sederhana, yaitu melalui platform yang disebut Google Playstore.
Sayangnya, kadang aplikasi ini bermasalah dan terganggu. Nah, kalo sudah bermasalah gini kan jadi pusing.
Tapi nggak usah lama-lama pusingnya, sebab TipsCerdas akan membahas beberapa solusi untuk mengatasi masalah tersebut.
Langkah-langkah Mengatasi Google PlayStore yang Tidak Berfungsi
- Koreksi Tanggal atau Jam pada Ponsel
Sering kali ketidaksamaan tanggal dan waktu antara Play Store dan ponsel Anda membuat PlayStore tidak dapat berfungsi atau tidak dapat mendownload aplikasi. Solusi mudah pertama adalah coba periksa dulu apakah tanggal dan jam pada ponsel Anda sudah cocok dengan tanggal dan jam saat ini. Untuk mengatur agar jam di ponsel otomatis cocok dengan jam di server Google, masuklah ke Pengaturan/Setelan > Tanggal & Waktu > Sesuaikan Jaringan atau Gunakan waktu sesuai jaringan.
- Hapus Cache Play Store Cache.
Salah satu faktor utama dari kegagalan penggunaan Play Store adalah cache yang terlalu menumpuk di ponsel. Untuk menghapus cache, bukalah Pengaturan/Setelan > Aplikasi > Google Play Store > Hapus Cache. Setelah cache dihapus, buka aplikasi Play Store, lalu coba unduh aplikasi yang diinginkan.
- Periksa Ruang Kosong Memori
Ruang kosong pada memori sangat berpengaruh pada kinerja aplikasi ini. Jadi, coba cek terlebih dahulu ruang kosong pada memori internal. Caranya mudah, cukup masuk Pengaturan/Setelan > Penyimpanan > Lihat ruang kosong. Apabila sisanya tidak memadai, sebaiknya hapus instalasi aplikasi yang jarang digunakan.
- Tes atau Periksa Sambungan Internet
Apabila ketiga cara di atas tidak mengatasi masalah, mungkin masalahnya adalah sambungan internet. Periksa apakah kuota data Anda masih cukup atau sudah habis. Kadang-kadang inilah yang menjadi masalah utama, yaitu habisnya kuota data.
- Tes dengan kartu SIM dari operator lain atau gunakan Wifi
Kadang-kadang faktor kartu SIM memengaruhi. Mungkin jaringan yang terbatang di lokasi sobat cerdas sekali. Coba gunakan kartu SIM dari operator lain atau gunakan WiFi. Kami sarankan Anda mencoba melakukan install ulang, factory reset, atau flashing.
- Instal ulang Aplikasi Google Play Store
Belum berhasil? Kalau masih saja belum berhasil, instal ulang Google Play Store. Caranya ya seperti menginstal ulang aplikasi Android biasanya. Atau cara lainnya adalah mengembalikan ke versi awal. Caranya mudah kok, cukup masuk ke Pengaturan/Setelan > Aplikasi > Google Play Store > Hapus Pembaruan.
- Lakukan Factory Reset (Reset ke Setelan Pabrikan)
Apabila lagi-lagi belum berhasil mengatasi masalah, coba lakukan factory reset. Namun perlu diingat bahwa semua data dan aplikasi akan lenyap. Sama seperti saat pertama kali membuka ponsel dari kardusnya.
Itulah beberapa cara mengatasi Google Playstore yang tidak berfungsi atau tidak dapat mendownload aplikasi. Kalau sobat cerdas ada pertanyaan, sampaikan di kolom komentar di bawah ini.