in

Cara Menggunakan Smule Sing!

cara download lagu dari smule sing

Cara Menggunakan Smule Sing! – Hai sobat cerdas! Masih semangat karaokean kan! Haha. meskipun karaoke online tapi seru dong. Kita bisa berkaraoke bareng orang-orang di seluruh dunia. Gimana gak seru coba. Yups dengan aplikasi Smule Sing! berkaraoke dengan hasil bak studio rekaman bukan lagi mimpi. Masih ingat sama Tom Bleasby yang jadi artis singkat berkat karaoke duetnya bareng Jessie J (Jessie J feat, Tom Bleasby Flashlight). Dia pake aplikasi Smule Sing! ini loh sobat cerdas. Dia merekam sendiri dari kamarnya dan sekarang dia benar-benar jadi penyanyi dan siap debut dengan single perdananya. Keren gak!  Sekilas tentang apa sih Smule Sing! itu. Smule Sing! adalah sebuah aplikasi karaoke online terbesar di dunia dari aplikasi mobile Smule. Smule sendiri memiliki banyak aplikasi seperti Smule Piano dan Smule Magic Guitar. Diluncurkan pertama kali pada tahun 2012, saat ini Smule Sing! sudah memiliki lebih dari 200 ribu pengguna aktif. Smule Sing! bisa digunakan oleh seluruh pengguna Android dan iOS pastinya. Aplikasi ini gratis dan memungkinkan penggunanya berkaraoke ria dengan hasil jernih dan keren bak rekaman di studio. Nah kali ini saya ingin berbagi cara mudah menggunakan aplikasi ini. Salah satu kunci penggunaan aplikasi ini adalah pastikan kamu selalu online ya. Internet musti nyala terus nih, hihi.

Solo Karaoke

Di Smule Sing! kamu bisa bernyanyi solo, duet atau pun group. Berikut cara berkaraoke solo. Cekidot!

1. Masuk ke beranda. Di sini kamu akan disuguhi banyak lagu dari berbagai kategori. Misalnya kamu memilih lagu Flashlight by Jessie J dari kategori Top Hits. Tekan tombol sing berwarna biru.

smule sing, download smule sing, cara menggunakan smule sing

2. Selanjutnya pilih solo.

smule sing, download smule sing, cara menggunakan smule sing

3. Tunggu hingga lagu dimulai, tergantung internet kamu ya, kalau cepat ya pasti cepet banget loadingnya, hehe.

4. Mulai nyanyi deh, tips penting- sangat sangat direkomendasikan kamu memakai headphone ya. Saat menyanyi dekatkan mulutmu dengan bagian mic pada headphone agar hasilnya lebih jernih.

5. Nah setelah selesai karaoke, kamu akan masuk ke halaman review. Di halaman ini kamu akan mendengarkan kembali hasil karaokemu. Selain itu kamu juga bisa mengatur Vocal match –ketepatan suara dengan tempo lagu-, besar dan kecilnya suara dan juga efek. Yups ada pilihan basic (tanpa efek), pop star, indie, normal dan studio. Kamu bisa mencobanya satu-satu sesuka hatimu. Setelah itu, tekan tombol save pada bagian atas.

smule sing, download smule sing, cara menggunakan smule sing

6. Next akan ada halaman customize. Di sini kamu bisa menuliskan sesuatu (pesan atau apa aja deh) sebelum disimpan atau diposting. Ada juga konfirmasi public performance. Geser tombol ke kanan jika kamu ingin hasil rekamanmu di dengarkan oleh orang banyak atau pengguna Smule Sing! lainnya atau geser ke kiri jika hanya ingin sebagai arsip pribadi. Saya sarankan di posting aja ya sobat, hihi. Biar suaramu bisa terdengar ke seluruh dunia.

smule sing, download smule sing, cara menggunakan smule sing

7. Done, setelah tersimpan kamu bisa men-share hasil rekamanmu di berbagai macam jejaring sosial. Selesai deh.

smule sing, download smule sing, cara menggunakan smule sing

Duet Karaoke

Nah itu tadi jika ingin bersolo karaoke, hehe. Bagaimana jika kamu ingin duet dengan pengguna lain. Bisa loh.

1. Pada pilihan join the others dan open calls (bagian bawah), pilih gambar lingkaran di sebelah kiri, yaitu bernyanyi duet. Open calls adalah daftar pengguna yang ingin mengajak duet pengguna lain secara publik.

smule sing, download smule sing, cara menggunakan smule sing

2. Secara otomatis kamu akan mendapati banyak pengguna yang mengajak untuk berduet.

smule sing, download smule sing, cara menggunakan smule sing

3. Pilih salah satu pengguna yang ingin kamu ajak duet lalu tekan Join. Tunggu beberapa saat hingga lagu terputar.

smule sing, download smule sing, cara menggunakan smule sing

4. Nah setelah itu akan ada keterangan bagian mana yang musti kamu nyanyikan dan bagian mana yang musti dinyanyikan pasangan duetmu. Lirik berwarna biru adalah bagianmu dan lirik berwarna abu-abu adalah bagian pasangan duetmu sedangkan lirik berwarna oranye adalah lirik yang musti kalian nyanyikan bersama-sama.

smule sing, download smule sing, cara menggunakan smule sing5. Mulai nyanyi deh.

6. Setelah selesai, stepnya sama persis dengan step nomor 5 pada cara berkaraoke solo yaitu mengatur efek, dll.

Untuk karaoke group pada dasarnya sama dengan duet, namun pasangan karaokemu lebih dari satu pastinya. Tapi seru banget loh.

cara menggunakan smule sing, smule sing, smule sing karaoke
Jessie J feat. Tom Bleasby “Flashlight”

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Finally itulah step-step cara menggunakan aplikasi karaoke terasyik di dunia Smule Sing! Yuk download Smule Sing! karaoke bareng! sobat cerdas. Oh ya kalau kamu ingin tahu cara duet di Smule ini, cari tahu di sini ya! Happy Sing!ing ^_^

Oh ya, kalau kamu sudah karaokean dan ingin menyimpannya di pc atau hp kamu? atau mungkin ingin download lagu-lagu lain dari Smule, baca artikel kita tentang cara download dari Smule yah ^^ cara download lagu dari smule sing cara 1 atau cara 2.

Bagikan ke:
cara download lagu dari smule sing

Cara Download Smule Sing!

Cara membeli Hp secara online