in

Agar Baju Tidak Sama Dengan Orang Lain

baju sama dengan orang lain
http://sidomi.com/167799/10-idola-korea-dalam-balutan-busana-yang-sama/

Agar Baju Tidak Sama Dengan Orang Lain – Sebentar lagi lebaran, dan kamu bingung pakai atau mungkin beli yang gimana. Tapi kamu pernah enggak sih pas kamu menghadiri acara besar (mungkin saat lebaran, bersilaturahmi ke tetangga gitu) baju yang kamu pakai mirip sama baju orang lain? Kalau emang sengaja couple-an gak apa-apa sih ya, tapi kalau mirip sama orang yang enggak dikenal gimana? Dan yang lebih buruk lagi sama persis, mulai dari warna, motif, corak, bahkan modelnya. Mungkin buat sebagian orang biasa-biasa saja, tapi mungkin juga sebagian orang akan malu, canggung dan enggak tahu harus gimana. Nah, berikut ini adalah tips biar kamu enggak mengalami kejadian seperti itu:

Jangan beli model baju yang sedang ngetren.

“Eh, lagi musim gaun Syahrini nih. Kayaknya bagus tuh”. Jangan beli, Anda memang mengikuti “tren” tapi itu sudah terlalu ngetren. Lagi musim kerudung A, B, C. Paling aman pakailah kerudung paris polos segi empat. Banyak orang suka terlihat ngetren itu berarti akan ada banyak orang yang akan memakai pakaian yang sama. Baju yang sedang ngetren biasanya akan diproduksi masal. Menjadi orang yang anti-mainstream sekali-kali gak apa-apa kan?

Pakai baju yang tak pernah luntur oleh zaman.

Biasanya sih yang polos gitu tanpa adanya aksesoris, kecuali merknya saja. Yang menyebabkan bahaya itu ada dibagian motif atau corak. Kalau pilih pakai batik, jangan pilih batik yang corak dan warnanya sudah terlalu umum, ntar kamu dikira couple-an sama bapak-bapak yang duduk disebelah sana.

Beli baju distro.

Ya, biasanya baju distro hanya membuat baju dengan jumlah terbatas. Setidaknya kamu bisa mengurangi kadar “baju mirip dengan orang lain”.

Pakai baju tahun lalu.

Tenang saja, baju tahun lalu juga belum ketinggalan jaman banget asal bukan baju beberapa tahuan yang lalu. Mau yang enggak ketinggalan zaman? Itu sama aja pakai “baju ngetren”. Pokoknya, cari aman deh.

Jahit dan desain sendiri.

Ini yang paling sering aku lakuin, maksudnya bukan benar-benar menjahit baju sendiri. Beli kain dengan motif yang enggak banyak orang bakal pakai, jangan ngikuti tren, ikuti kata hatimu, kamu suka yang mana? Buat desain sendiri, trus ajuin ke penjahit. Tentu saja ini juga bisa mengasah imajinasi dan keterampilan kamu lho.

Modifikasi baju.

Kamu bisa mengubah baju kamu dengan baju beberapa tahun lalu-mu. Bersiap-siaplah untuk menjadi stylish dan auntentik. Cari referensi sebanyak-banyaknya untuk mengembangkan imajinasimu.

Kesimpulannya, pakai baju enggak harus ngetren, yang penting masih bisa dipakai, tampil sederhana dan apa adanya. Seorang teman mengatakan, “jangan menilai buku dari sampulnya, jangan menilai orang dari luarnya”, hal itu mungkin benar atau mungkin juga salah. Lebaran bukan berarti harus baju baru. Melainkan, hati yang baru.

Bagikan ke:
mengenal eye floater

Mengenal Eye Floater Bagian 2

resep ketupat lebaran

Resep Ketupat Lebaran Cantik