DIY: Membuat Facial Wash Oatmeal – Oatmeal, makanan kaya serat yang menyehatkan untuk jantung ini ternyata juga bisa kita manfaatkan untuk kulit. Pemanfaatan oatmeal untuk kecantikan ini sebenarnya bukanlah hal yang baru, oatmeal sudah digunakan dalam perawatan kulit sejak tahun 2000 sebelum masehi.
Oatmeal (Avena sativa L.) mengandung saponin sebagai bahan pembersih. Saponin ini biasa digunakan dalam pembuatan sampoo dan sabun untuk menghasilkan busa. Selain mengandung saponin, oatmeal juga mengandung senyawa fenolik dan vitamin E . Senyawa fenolik utamanya adalah avenanthramides yang diketahui memiliki aktivitas antiperadangan, anti-iritasi, dan antigatal.
Oatmeal juga bisa membantu meremajakan kulit secara alami karena tidak mengandung bahan kimia yang banyak kita temukan pada produk perawatan kulit komersial. Nah, untuk membuat facial wash oatmeal ini sangatlah mudah. Sahabat cerdas hanya perlu menyiapkan oatmeal. Penulis menggunakan oatmeal produk Quaker oat yang berwarna merah karena lebih mudah dilembutkan saat dicampur dengan air.
Caranya, ambil oatmeal secukupnya dan simpan dalam wadah plastik bertutup rapat. Ini penting apalagi jika diletakkan di kamar mandi agar oatmeal tidak lembap dan mudah berjamur. Jika mau digunakan, tuangkan secukupnya ke telapak tangan, lalu campur dengan air hingga lembut agar mudah diaplikasikan pada wajah. Untuk cuci muka menggunakan oatmeal ini, wajah tidak perlu dibasahi dulu, cukup basahi dengan air oatmeal. Setelah itu oleskan secara merata pada wajah. Diamkan beberapa saat lalu bilas.
Setelah menggunakan facial wash oatmeal ini, wajah akan terasa lembap dan tidak kering. Facial wash oatmeal ini cocok untuk semua jenis kulit termasuk kulit sensitif. Jadi, tunggu apa lagi, yuk buat facial wash sendiri di rumah. Selain murah, facial wash ini juga bebas bahan kimia lho, jadi tentunya lebih sehat. Selamat mencoba… 🙂