in

Cara dan Biaya Vaksinasi Meningitis untuk Umrah

Oleh Sugeng Hariyanto

Anda mau beribadah umrah atau haji? Biro travel penyelenggara umrah atau haji akan meminta Anda melakukan suntik vaksin meningitis sebelum keberangkatan umrah atau haji Anda. Apa sih meningitis itu?

Meningitis adalah radang membran meningen atau membarn pelindung yang menyelubungi otak dan sumsum tulang belakang. Oleh karena itulah namanya meningitis. Radang ini dapat disebabkan oleh infeksi oleh virus, bakteri, atau juga mikroorganisme lain, dan bisa juga, meskipun jarang disebabkan oleh obat tertentu. Meningitis dapat menyebabkan kematian karena radang yang terjadi di otak dan sumsum tulang belakang.

Gejala umum dari meningitis adalah sakit kepala dan leher kaku disertai oleh demam, kebingungan atau perubahan kesadaran, muntah, dan kepekaan terhadap cahaya (fotofobia) atau suara keras (fonofobia). Anak-anak biasanya hanya menunjukkan gejala nonspesifik, seperti lekas marah dan mengantuk. Adanya ruam merah dapat memberikan petunjuk penyebab dari meningitis; contohnya, meningitis yang disebabkan oleh bakteri meningokokus dapat ditunjukkan oleh adanya ruam merah. Nah, vaksinasi ini adalah vaksinasi meningitis yang disebabkan oleh bakteri meningokokus.

Tapi, kenapa harus vaksinasi? Alasan utamanya adalah karena sejak 2002 Kementrian Kesehatan Arab Saudi mengharuskan jamaah umrah dan haji menjalani vaksinasi ini.

Vaksin yang digunakan adalah vaksin meningitis meningokokus Menveo ACW 135Y yang telah mendapatkan izin edar dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (Badan POM) dan dinyatakan halal berdasarkan Fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI).

Imunisasi meningitis merupakan persyaratan wajib untuk mendapattan visa sesuai ketentuan yang ditetapkan Pemerintah Arab Saudi bagi semua calon jamaah haji dan umroh. Untuk efektivitas vaksin, imunisasi diberikan sekurang-kurangnya dua minggu sebelum keberangkatan.

banner-suntik meningitis
Gambar 1. Banner Prosedur Pelayanan Vaksinasi Internasional

Tips lancar vaksinasi meningitis:

1. Cari alamat kantor kesehatan untuk vaksinasi meningitis di dekat Anda. Lihat alamatnya di sini.

2. Siapkan dokumen berikut.

  • paspor asli
  • foto kopi paspor (1 kali)
  • foto kopi KTP (1 kali). Menurut pengalaman saya hari ini, yaitu 1 Juni 2015, di Malang, saya tidak dimintai foto kopi KTP
  • pas foto 4×6 1 lembar

3. Rencanakan untuk suntik paling tidak 2 minggu sebelum perjalanan ibadah Anda. Ini karena vaksin meningitis akan efektif paling tidak 2 minggu setelah penyuntikan. Efektivitas vaksin ini berlaku untuk 2 tahun.

4. Sarapan yang baik dan usahakan datang pagi, karena kemungkinan akan ada antrean. Kemungkinan kantor kesehatan akan membatasi jumlah penyuntikan jika dianggap perlu.

5. Sesampainya di kantor, segera lapor ke petugas bahwa Anda ingin suntik meningitis. Akan akan diminta mengisi formulir permohonan, yang mencakup nama, alamat, tujuan negara biro umrah, dan lain-lain. Formulir ini singkat saja.

6. Serahkan formulir beserta perlengkapan. Paspor asli akan dikembalikan.

7. Bayar biaya vaksinasi. Menurut PP No 21, tahun 2013, biaya vaksinasi adalah Rp. 305.000 (tanpa tes kehamilan dan vaksin  influensa), dengan perincian sbb:

  • – Pendaftaran dan Pemeriksaan: 20 ribu
  • – Vaksiniasi Meningitis: 260 ribu
  • – Penerbitan ICV: 25 ribu
  • – Tes kehamilan Rp. 25 ribu (bagi wanita usia subur)

8. Melakukan tes urine untuk wanita usia subur. Jika Anda sedang hamil, suntik ini tidak bisa dilaksanakan karena vaksinasi meningitis berdampak negatif terhadap janin (cacat atau meninggal).

9. Suntik vaksinasi. Biasanya di lengan.

banner-suntik meningitis-3
Gambar 2. Bagian Depan Buku International Certificate of Vaccination of Prophylaxis
banner-suntik meningitis4
Gambar 3. Bagian Dalam Buku International Certificate of Vaccination of Prophylaxis

Setelah Anda divaksin, Anda akan diberi buku kuning kecil bertuliskan International Certificate of Vaccination of Prophylaxis. Di dalam buku ini tercantum nama Anda, alamat, jenis kelamin, jenis vaksin, foto, no. batch, no. kode buku, dll.

Selamat bersiap-siap untuk beribadah umrah, sahabat.

Bagikan ke:

Tips Agar Pantat Panci Baru Tidak Gosong

Ini Dia Cara Cepat Mengetahui Nomor Hape/Ponsel Kita Sendiri